Gerak Jalan Tingkat SD/MI di Kabupaten Nganjuk Semarakkan Perayaan HUT RI ke-79

KabarNganjuk.com – Rangkaian perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Kabupaten Nganjuk diwarnai dengan kegiatan gerak jalan tingkat SD/MI yang berlangsung pada Jumat pagi (16/08/24). Bertempat di Jalan A. Yani, tepat di depan Stadion Anjuk Ladang, acara ini diikuti oleh puluhan regu dari berbagai sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah se-Kabupaten Nganjuk.

Kegiatan gerak jalan ini mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju,” yang menjadi bagian penting dalam memperingati kemerdekaan bangsa.

Bacaan Lainnya
Samsudin, Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disporabudpar Kabupaten Nganjuk

Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disporabudpar Kabupaten Nganjuk, Samsudin, menjelaskan bahwa acara ini diikuti oleh 42 regu putra dan 37 regu putri, dengan rute sejauh 3 km.

“Hari ini kami menyelenggarakan gerak jalan tingkat SD/MI se-Kabupaten Nganjuk dengan jarak tempuh 3 km. Penilaian dilakukan berdasarkan ketepatan waktu, kerapian barisan, dan disiplin dalam mematuhi rute. Semua aspek ini akan menjadi penentu hasil akhir yang nantinya akan diumumkan pada resepsi kenegaraan di Kabupaten Nganjuk,” ujar Samsudin.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memacu semangat para siswa untuk menjadi generasi muda yang tangguh dan berdaya saing dalam mengisi kemerdekaan.

Raisa, Peserta

Raisa, salah satu peserta dari MI Alhuda Ploso, mengungkapkan perasaannya setelah mengikuti kegiatan ini. “Rasanya deg-degan karena saling salip dengan peserta lain, tapi juga senang bisa ikut gerak jalan. Kami sudah berlatih selama tiga minggu di lingkungan sekolah dan sekitar,” tuturnya.

Dengan semangat tinggi dan antusiasme yang luar biasa, kegiatan gerak jalan ini diharapkan mampu menjadi ajang pembentukan karakter serta kecintaan terhadap tanah air bagi generasi muda di Kabupaten Nganjuk.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *