Nganjuk, KabarNganjuk.com – Bertempat di Pendopo KRT Sosro Koesoemo, Kamis 4 Mei 2022, berlangsung acara Launching rumah subsidi untuk ASN, PPPK, karyawan BUMN, karyawan swasta, pelaku UMKM dan buruh pabrik.
Program rumah subsidi ini bekerjasama dengan BTN dan paguyuban pengembang Nganjuk dalam rangka mensejahterakan masyarakat. Pemerintah menghimbau ini adalah program penting karena baru pertama kali, dan subsidinya dari pemerintah pusat langsung ke pengembang pembeli rumah sehingga lebih murah.
Acara yang dihadiri oleh Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, Ketua DPRD Tatit Heru Thajono, Sekertaris Daerah Nur Solekan, Kepala Devisi Subsidi Bank BTN Teguh Wahyudi, serta Kepala Devisi Penyaluran Pembiayaan Perumahan Tapera Alfian Arif, ini sekaligus menjadi prosesi penyerahan SK PPPK formasi Kesehatan tahun 2023 pemerintah daerah kabupaten Nganjuk.
Perihal penyerahan SK kepada tenaga kesehatan, kang marhaen berharap kinerjanya bisa ditingkatkan lagi, pelayanan kepada masyarakat diperbaiki, terutama rumah sakit dan puskesmas juga harus melayani dengan prima.
Teguh Wahyudi Kepala Devisi Subsidi Bank BTN menjelaskan, bank BTN mengemban misi untuk menyediakan rumah murah yang dalam hal ini diinisiasi oleh bapak Bupati dan rekan-rekan dari paguyuban pengembang di kabupaten Nganjuk. Rumah dengan suku bunga 5% ini disubsidi oleh pemerintah, jadi kalau harga kredit sekarang 12% maka 7% itulah yang disubsidi penerintah. Cicilan juga hanya Rp. 900.000 / Bulan dengan jangka waktu cicilan 30 tahun.
Alfian Arif, Kepala Devisi penyaluran pembiayaan perumahan BP Tapera (Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat) menyampaikan bahwa Peran BTN ini sangat bagus dan maksimal, BTN memegang pasar-pasar subsidi hampir 80%.