Nganjuk, – Berbek – Jumat (08/07/2022) Pemberian vaksin kepada hewan ternak sapi sebagai bentuk upaya pencegahan dan pemutus rantai Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Sertu Totok H. Babinsa Desa Cepoko Koramil 0810/04 Berbek melakukan monitoring serta pendampingan giat pelaksanaan Vaksin PMK bagi ternak sapi bertempat di Desa Cepoko, Kecamatan Berbek, pada Kamis Sore (07/07/2022).
Hadir dalam kegiatan ini diantaranya adalah PPL desa Cepoko bersama Tim vaksinator, Kepala Desa Beserta Perangkat Desa Cepoko, Babinsa Desa Cepoko, Bhabinkamtibmas Desa Cepoko, Warga Masyarakat Pemilik ternak sapi.
Sertu Totok H. Babinsa Desa Cepoko mengatakan bahwa kegiatan monitoring dan pendampingan ini agar semua proses pemberian vaksin pada hewan ternak sapi berjalan lancar dan kondusif. Sesuai instruksi dari Pemerintah maka seluruh jajaran Forpimcam, Forbindes agar mengawal dan mengamankan jalannya penyuntikan vaksin PMK kepada hewan ternak di semua wilayah Binaan Masing-masing, ujarnya
Penyuntikan vaksin jenis Aftopor (1 vial 200 ml) dilakukan oleh Tim Vaksinator dan didampingi Petugas PPL Desa Cepoko, Kecamatan Berbek. monitoring dan pendampingan suntik vaksin terhadap sapi milik Warga desa Cepoko pada leher sapi dan setelah selesai di Vaksin dosis pertama akan dilanjutkan Vaksin kedua dengan jeda waktu 1 Bulan. Pada hari ini ternak sapi yang tervaksin sejumlah 29 ekor total capaina vaksin di kecamatan Berbek sejumlah 330 ekor ternak Sapi, Tutupnya